RRQ Hoshi Mengguncang Fnatic ONIC dan Rebellion Esports
BeritaEsport – Minggu kedua MPL Indonesia Season 14 memberikan kejutan besar bagi para penggemar, dengan RRQ Hoshi berhasil menundukkan juara bertahan, Fnatic ONIC, dan Bigetron Alpha melanjutkan start sempurna mereka di liga.
Dalam laga yang dinanti-nanti, RRQ Hoshi menunjukkan kekuatan mereka dengan mengalahkan Fnatic ONIC dengan skor telak 2-0. Kemenangan ini menjadi momen penting bagi RRQ Hoshi, yang kerap disebut “Raja Segala Raja,” untuk membuktikan bahwa mereka masih merupakan tim yang harus diperhitungkan. Tak hanya itu, RRQ Hoshi juga tampil gemilang dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Rebellion Esports, mengukuhkan dominasi mereka dengan total kemenangan 4-0 di minggu kedua MPL Indonesia.
Arthur “Sutsujin” Sunarkho dan kawan-kawan memulai musim ini dengan sangat impresif. Membalikkan keadaan setelah musim lalu yang kurang memuaskan. Mereka kini berstatus sebagai runner-up M1 World Championship, dan tampaknya siap untuk merajai MPL Indonesia Season 14.
Bigetron Alpha Melanjutkan Start Sempurna
Sementara itu, Bigetron Alpha juga tidak kalah menonjol. Tim “Red Android” ini melanjutkan awal musim yang sempurna. Mencatatkan skor 4-0 setelah mengalahkan Alter Ego Esports dan Dewa United Esports masing-masing dengan skor 2-0. Performa impresif ini memperlihatkan bahwa Bigetron Alpha serius dalam upaya mereka meraih gelar juara musim ini.
EVOS Glory dan Rebellion Esports Terpuruk
Di sisi lain, EVOS Glory mengalami kesulitan di dua minggu pertama MPL Indonesia Season 14. Tim harimau putih ini belum meraih satu kemenangan pun, terpuruk dengan rekor 0-4 yang membuat mereka menghuni posisi terbawah klasemen. Rebellion Esports juga mengalami nasib yang sama, kalah dari RRQ Hoshi dan Team Liquid ID, membuat mereka belum meraih kemenangan di musim ini.
Team Liquid ID Bangkit dari Keterpurukan
Di tengah kesulitan beberapa tim, Team Liquid ID menunjukkan tanda-tanda kebangkitan setelah pekan pertama yang mengecewakan. Mereka berhasil bangkit dengan dua kemenangan penting atas EVOS Glory dan Rebellion Esports. Mengangkat posisi mereka ke papan tengah dengan catatan 2-2.
Perebutan Posisi Puncak di Minggu Ketiga
MPL Indonesia akan kembali memasuki minggu ketiga, di mana Fnatic ONIC dan Bigetron Alpha akan bersaing dalam dua pertandingan krusial untuk memperebutkan posisi puncak klasemen. Persaingan semakin ketat dan setiap pertandingan akan menjadi penentu bagi tim-tim yang berlaga.