BeritaEsport – PUBG MOBILE Campus Challenge (PMCC) 2024 kembali hadir dengan mengusung tema “One Squad, One Goal,” sukses menggelar roadshow yang berkeliling ke sejumlah kampus besar di Indonesia. Acara ini mendapatkan dukungan dari iQOO sebagai Official Smartphone Partner dan Lapakgaming sebagai Official Top Up Partner. Memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk terlibat dalam kompetisi dan program edukatif yang tak hanya seru. Tetapi juga bermanfaat secara akademik.
Inovasi di PMCC 2024: World of Wonder Mode
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, PMCC 2024 tidak hanya menghadirkan kompetisi Battle Royale klasik, tetapi juga memperkenalkan mode terbaru PUBG Mobile, yaitu World of Wonder (WoW). Mode ini memungkinkan para pemain untuk berkreasi dalam merancang map dan gameplay mereka sendiri. Melalui roadshow yang berlangsung di kampus-kampus seperti Universitas Gajah Mada, Universitas Prasetya Mulya, dan Institut Pertanian Bogor, PUBG Mobile mengajak mahasiswa untuk menjelajahi mode WoW ini melalui seminar, fun match, dan berbagai acara menarik lainnya. Selain itu, peserta juga berkesempatan untuk mendapatkan sertifikat dan beasiswa dengan total puluhan juta rupiah.
Kreativitas Mahasiswa di WoW Campus Creator Challenge
PMCC 2024 turut menyelenggarakan World of Wonder Campus Creator Challenge, sebuah kompetisi kreatif yang mengajak mahasiswa untuk merancang peta dan gameplay yang unik. Bahkan memasukkan elemen budaya dan pariwisata lokal. Tantangan ini menghasilkan tiga pemenang utama yang berhasil mencuri perhatian:
- I Kadek Dana Ardika dari Universitas Mahasaraswati Denpasar
- Karen Maharani dari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
- Kemal Muhammad Syams Al Qudusi dari Institut Pertanian Bogor.
Turnamen Battle Royale Antar Kampus
Selain ajang kreatif, PMCC 2024 juga menggelar turnamen Battle Royale antar kampus yang berhasil menarik partisipasi luas dengan total hadiah sebesar 70 juta rupiah. Pemenang turnamen ini juga berkesempatan melangkah menuju turnamen PUBG Mobile National Championship (PMNC) 2024. Hasil akhir menempatkan STIE Pioner Manado 2 sebagai juara pertama, diikuti oleh UIN Walisongo Semarang di posisi kedua, dan UNTAG Samarinda sebagai peringkat ketiga.
Kompetisi Talent Hunt, Panggung Bakat Mahasiswa
Acara ini semakin meriah dengan adanya kompetisi Talent Hunt, yang memberikan panggung bagi mahasiswa berbakat untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Tiga mahasiswa berhasil menjadi pemenang di kompetisi ini, yakni:
- Yoga Pratama Royaldy dari Universitas Bina Sarana Informatika
- Antonius Michael dari Universitas Terbuka
- Prihandini Daffa Nur Rizka Fardiana dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa.
Komitmen PUBG Mobile dalam Mengembangkan Esports di Indonesia
Sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2018. PMCC terus berkomitmen dalam mendukung perkembangan ekosistem gaming dan esports di Indonesia. Tak hanya kompetisi, PMCC 2024 juga menjadi sarana edukasi dan dukungan finansial bagi mahasiswa yang ingin terjun ke dunia esports. Diharapkan melalui inisiatif ini, semakin banyak generasi muda yang mendapatkan ilmu, dukungan, dan peluang untuk berkembang dalam industri gaming dan esports.