BeritaEsport – Untuk pertama kalinya dalam sejarah olahraga nasional, esports resmi dipertandingkan di Pekan Olahraga Nasional (PON) setelah sebelumnya hanya tampil sebagai cabang ekshibisi pada PON XX di Papua. Pada PON XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara, cabang olahraga ini mendapatkan apresiasi besar dari berbagai pihak, termasuk Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Dalam pembukaan yang meriah di Medan International Convention Center. Esports dihadirkan dengan konsep sportainment yang menggabungkan elemen teknologi audio-visual modern dengan sentuhan budaya Indonesia. Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, memberikan pujian terhadap venue tersebut. Yang disebutnya sebagai salah satu fasilitas terbaik di PON XXI 2024.
Pujian Menpora untuk Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI)
Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, tidak hanya memuji venue esports, tetapi juga memberikan apresiasi kepada PB ESI sebagai organisasi yang membuktikan dedikasinya dalam pengembangan esports Indonesia. Menurut Menpora, keberhasilan Indonesia di berbagai ajang esports dunia menunjukkan kompetensi PB ESI dalam mencetak talenta berbakat di kancah internasional.
“Selain menjadi ajang penjaringan talenta berbakat dari berbagai daerah, esports di PON XXI 2024 diharapkan mampu mempersiapkan Indonesia menghadapi Olimpiade Esports pertama yang akan digelar pada 2025,” kata Menpora dalam sambutannya.
Dukungan PB ESI untuk Gim Lokal Karya Anak Bangsa
Ketua Harian PB ESI, Komisaris Jenderal Polisi (P) Drs. Bambang Sunarwibowo, menekankan pentingnya dukungan terhadap gim-gim lokal karya anak bangsa. Dalam pembukaannya, Bambang menyatakan bahwa perkembangan gim lokal harus terus didorong. Baik di tingkat nasional maupun internasional, agar sejajar dengan gim-gim kelas dunia.
“Di PON XXI 2024 ini, dua gim lokal dipertandingkan. Lokapala menjadi gim yang memperebutkan medali resmi, sementara Battle of Guardians (BOG) masih dalam tahap ekshibisi,” ujar Bambang. Ia juga menambahkan bahwa kedua gim tersebut membawa nilai-nilai khas Indonesia. Yang akan memperkuat identitas bangsa di panggung internasional ketika game-game tersebut semakin mendunia.
Esports di PON XXI 2024: Mempertandingkan 7 Nomor Game
Pada PON XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara, cabang esports mempertandingkan tujuh nomor gim, yang terdiri dari lima nomor resmi dan dua nomor ekshibisi. Game-game yang menyediakan medali resmi PON adalah Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), PUBG Mobile, Free Fire, eFootball, serta gim lokal Lokapala. Sementara untuk ekshibisi. game Battle of Guardians (BOG) dan Honor of Kings (HOK) turut dipertandingkan.
Partisipasi Luas dari Berbagai Provinsi
Babak utama cabang esports di PON XXI 2024 ini diikuti oleh perwakilan dari 24 provinsi, dengan total 260 atlet dan 52 kontingen yang berpartisipasi. Selain itu, ada 16 atlet dan 6 kontingen yang mengikuti nomor ekshibisi. Pertandingan esports di PON XXI berlangsung dari 13 hingga 19 September 2024. Dengan harapan membawa prestasi baru untuk dunia esports Indonesia.
Melalui kehadiran gim lokal dan turnamen esports dalam skala besar ini. PON XXI 2024 diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi. Tetapi juga dorongan bagi perkembangan ekonomi kreatif dan industri game di Indonesia.